Rabu, 24 November 2010

membuat website menggunakan jomla.

Membuat Website dengan CMS Joomla sebenarnya gampang-gampang mudah, asalkan kita mau belajar. Saya sendiripun sebenarnya masih pemula sekali dalam hal membuat website, khususnya membuat website dengan CMS joomla. Tetapi dengan sedikit pengetahuan yang dimiliki akan memberikan barokah yang besar jika di share dengan yang lainnya.
Yang akan dipaparkan nanti di tujukan bagi para pemula yang ingin belajar membuat dan mengelola website khususnya menggunakan CMS joomla, bagi yang sudah mahir dengan joomla kita saling berbagi aja ,dilarang saling menjatuhkan ya... he..he..he.. CoolCoolCool.
Website www.ahmadyunus.com pun menggunakan CMS joomla versi 1.5.11 (kok jelek banget ya. website nya. ha..ha..) walaupun jelek semoga bisa berguna bagi para pengunjung setia website ini. Amiin)
Ok.. Kita langsung saja.. untuk membuat website dengan CMS joomla ada dua cara, yaitu, dengan cara online dan offline
  1. dengan cara online maksudnya adalah kita install file-file joomla kita langsung ke tempat hosting baik yang didapatkan secara menyewa atau yang gratisan
  2. dengan cara offline maksudnya kita install file-file joomla kita di komputer kita dulu, kita bagus-bagusin dulu tuh webnya, setelah pas baru di pindah ke tempat hostingan. Menurut saya bagi para pemula sebaiknya membuat web joomlanya secara offline dulu aja
A. Perangkat yang harus disiapkan untuk belajar membuat website dengan CMS joomla adalah :
  1. Yang pasti Perangkat PC atau notebook, atau Laptop yang masih bisa digunakan, Komputer Pentium 3 juga masih bisa digunakan kok.
  2. Masalah OS terserah mau GNU ataupun Windows, tetapi yang banyak digunakan di kita masih Windows terutama Windows XP, jadi Panduan yang akan di beberkan nanti menggunakan OS Windows.
  3. Aplikasi Local Server, Aplikasi ini berguna untuk dapat menjalankan aplikasi berbasis HTTP, WWW, di Komputer kita, jadi seolah-olah komputerkita sedang terhubung dengan internet.
    Aplikasi yang akan digunakan adalah XAMPP
  4. File Pack Joomla versi berapa aja, yang akan dibahas nanti menggunakan joomla versi 1.5.x
  5. Template joomla, berguna untuk merubah tampilan pada joomla.
  6. Modul Joomla, nah ini berguna untuk menambahkan fitur2 pelengkap di joomla seperti fitur Counter (untuk menghitung jumlah pengunjung web kita "ada tuh di sebelah kiri dengan judul Statistik") dll
  7. Beberapa Cangkir kopi yang bisa membuat mata jadi melek
  8. Beberapa batang rokok, bagi yang sudah bisa beli rokok bukan dari orang tua, hehehe
  9. Restu dari orang-orang yang kita cintai.. wew..,
     
    B. Langkah-Langkah Membuat Website dengan CMS Joomla adalah Sebagai Berikut :
  10. Instalasi Local Server (XAMPP)
  11. Instalasi CMS Joomla
  12. Utak-atik Template
  13. Mengisi Konten/Berita
  14. Tambah (Upload) Modul Joomla
  15. Utak-atik Isi Web

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

kalau mau tanya di sini ja....!!!!!!!!!!


ShoutMix chat widget
Visit the Site
MARVEL and SPIDER-MAN: TM & 2007 Marvel Characters, Inc. Motion Picture © 2007 Columbia Pictures Industries, Inc. All Rights Reserved. 2007 Sony Pictures Digital Inc. All rights reserved. blogger templates